Yuni Shara Bangga Terlibat Sinetron Saur
Sepuh
Yuni Shara mengaku bangga bisa terlibat sinetron laga klasik Saur Sepuh The Series yang bakal tayang di SCTV. Sejak masih mengudara di radio puluhan tahun silam, akunya sudah menyukai cerita sandiwara Saur Sepuh karya Niki Kosasih. Apalagi sutradara senior pernah memvisualkan ke layar lebar hingga 4 sekuel. "Sejak remaja saya suka banget mendengarkan cerita Saur Sepuh di radio, pun ketika pak Imam Tantowi memvisualkan ke labar (layar lenar). Saya jujur kagum dengan karya pak Imam dan baru kali ini bisa lihat sosok beliau. Sutradara dan penulis besar, salam hormat pak Imam dari saya," ujar Yuni Shara sebelum melantunkan soundtrack sinetron kolosal Saur Sepuh The Series di bioskop XXI Senayan City Rabu (10/8).
Untuk itu, ketika SCTV meminta salah satu diva pop ini untuk melantunkan soundtrack sinetron Saur Sepuh The Series yang bertajuk "Selamanya Aku Milikmu," tanpa pikir
panjang langsung mengiyakan. "Saya kaget banget, kok saya sih. Kan biasanya soundtrack sinetron atau film produser pada milih Rosa. Walau begitu saya bangga bisa terlibat di sinetron klasik yang melegenda. Mudah-mudahan bisa menghibur penggemar Saur Sepuh yang sangat fanatik," ujar kakak kandung Krisdayanti ini sembari senyum bangga.
Yuni mengaku ditawari terlibat di sinetron yang bakal tayang mulai 13 Agustus mendatang. Tapi karena dirinya merasa tidak memiliki bakat akting dan tidak bisa berlama-lama di lokasi syuting jadi tawaran itu ditolak. "Saya ditawarin main, bahkan sebelum sinetron ini, juga banyak. Tapi karena saya nggak berbakat untuk akting dan nggak tahan berlama-lama di lokasi syuting. Makanya setiap tawaran yang aku tolak,” pungkas Yuni Shara. (Tebe)
0 comments:
Post a Comment