Friday, 2 February 2018

Nagaswara Kian Mendunia



Nagaswara Kian Mendunia

Jakarta, Koran Investigasi
         Sebagai salah satu  label rekaman raksasa Nagaswara tentu namanya tidak hanya  dikenal seantero  negeri tapi juga belahan dunia  lain.  Wajar saja label kelas dunia Warner/Chappel Music (WCM) memberi  kepercayaan kepada label milik Rahayu Kertawiguna untuk menjadi perwakilan atas pengelolaan lagu-lagu WCM di lndonesia.
      "Tentu senang kami diberi  kepercayaan oleh Warner mengelola lagu-lagu warner. Kami akan kelola kepercayaan ini dengan sebaik mungkin. Demi kemajuan industri  musik Indonesia,"  ujar Rahayu usai menandatangani kontrak kerjasama dengan Warner/ Chappell Music (WCM) yang ditandatangani di Jakarta, Rabu (31/1).
       CEO NMC Rahayu Kertawiguna dan Ms. Jacqueline Chong sebagai Senior Licensing dan Marketing Manager ASEAN Licencing Dapartment Warner/ Chappell Music sepakat untuk memilih PT. Nagaswara Publisherindo Musik menjadi perwakilan atas pengelolaan lagu-lagu WCM di lndonesia.
         Kerjasama tersebut semakin menegaskan komitmen perusahaan yang berdiri sejak 1999 tersebut, semakin mendunia sesuai motto Nagaswara for The World.  “Kita tahu bahwa WCM adalah salah satu perusahaan musik publishing dunia. Maka kepercayaan yang diberikan kepada PT. Nagaswara Publisherindo Musik untuk mengelola pemakaian lagu-lagu mereka di lndonesia tentu sangat kami apresiasi,” ujar CEO NMC Rahayu Kertawiguna yang sudah terjun ke bisnis rekaman  suara selama 19 tahun. 
        Rahayu optimis kalau kerjasama dengan Warner  bakal memberi nilai keuntungan dari komitmen kerja sama yang dijalin bersama WCM, selain  itu,  Rahayu ingin belajar banyak lagi dari pengalaman dan nama besar Warner/Chappell Music. WCM adalah Publisher Music global yang berada di bawah Warner Music Group. Mengelola jutaan lagu dari puluhan ribu pencipta lagu International. Perusahaan ini mempunyai sub-publisher atau kantor perwakilan yang mengelola lagu-lagu mereka di berbagai negara diseluruh dunia. Selama lebih dari 200 tahun berkiprah, katalog artis WCM antara lain,  Barry Gibb, Led Zepeliin, Beyonce, Eric Clapton Nate Rues,  Katy Perry, Lionsgate Films, Madonna, Rihanna, Radiohead Muse, Red Hot Chili Peppers, Kendric Lamar,  termasuk Bruno Mars yang baru saja menyapu bersih berbagai penghargaan musik utama dalam ajang Grammy Awards 2018. (Tebe) 

0 comments:

Post a Comment

Baca Juga ?

Social Icons