Bima,
Koran Investigasi
Musabaqoh
tilawatil Qur’an (MTQ) ke 26 tingkat provinsi NTB yang diadakan di Lapangan Sera Suba Kota Bima , Minggu Malam (13/9) resmi di buka H. Muhammad
Amin Wakil Gubernur Provisi NTB.
Sebelum peresmian MTQ di awali tarian Salawat yang ditampilkan oleh Siswa SMA terpilih dari
Se Kota Bima. Kemudian di lanjutrkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan
Mars MTQ . Dan lalu pembacaan Qalam Illahi oleh Qori Internasional H Darwiah Hasibuah.
H. Qurais H
Abidin Walikota Bima dalam sambutannya, memberikan apresiasi pada laporan
kegiatan pada pembukaan MTQ yang ke 26 tsb. Dirinya sampaikan dukungan sangat luar biasa karena Kota Bima
terpilih sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan MTQ tingkat provinsi, dan mengapresiasi
pada WAkil Gubernur NTB, Para Kepala Daerah, Dewan Hakim, para khalifah, tokoh agama,
dan tokoh msyarakat.
“Saya atas nama pemerintah dan masyarakat Kota
Bima menyampaikan ucapan terima kasih
kepada bapak Wakil Gubernur, peserta,
dan para tamu penting yang hadir pada pembukaan MTQ ini,” ujarnya.
Lanjutnya, kepercayaan yang di berikan Pemerintah dan
masyarakat Kota Bima, sehingga segenap
daya upaya dikerahkan untuk sukses terselenggaranya MTQ Tingkat Provinsi NTB.
MTQ rencananya akan di adakan selama 7 hari, dimulai 13 hingga 19 September 2015 . Jumlah
peserta yang mengikutipun tergolong fantastik, sebanyak 650 orang dengan
rincian 65 orang dari masing- masing kabupaten Se NTB. Sedangkan dewan hakim berjumlah 123 orang dengan rincian 118 orang dari LPTQ Provinsi 5 orang dari LPTQ pusat yang di
koordinir langsung oleh Prof DR.Said Agl Husin Al Munawarah MA.
Pada kesempatan itu Walikota Bima menyampaikan
banyak terima kasih atas dedikasi dan kerja keras bersama yang tidak mengenal
lelah kepada semua elemen mulai dari
LPTQ Kota Bima , DPRD Kota Bima, TNI, dan POLRI, serta tidak lupa kepada
seluruh lapisan masyarakat Kota Bima. Ia mengaperasiasi juga Ir.H.Muhammad Rum, sebagai Ketua Panitia Pelaksana, karena
dibawa kendalinyalah, sehingga berjalan dengan baik.
MTQ bukan hanya sebagai media syiar Islam kata Qurais lagi, akan tetapi memiliki makna lain yang lebih
penting yaitu memperkuat tali silaturahim . Melalui MTQ pula diharapkan bisa
terjalin rasa kebersamaan bukan hanya antar penjabat daerah se NTB
tetapi mencakup seluruh lapisan masyarakat NTB itu sendiri.
“Semoga ini menjadi momen yang semakin menumbuhkan
persaudaraan di antara kita, serta rasa bangga sebagai orang NTB,” harapnya. Sementara
itu Wagub dalam sambutannya berharap pelaksanaan MTQ berjalan aman tentram
damai dan lancar hingga pada hari penutupannya,
“Penyelenggaraan MTQ ke 26 mempunyai maknah yang sangat penting dalam
rangka menyiapkan dan membumikan kitab dan agama Allah. Sehingga kegiatan ini menjadi poin penting
Qur’ani dan Islami pada generasi daerah
dan msyarakat tentunya” .
Peran LPTQ dalam menumbuh kembangkan pemahaman Al Qu’an
di sadari begitu penting, sehingga harus kerja keras ke depannya katanya. Sepatutnya
menjadi pemicu bagi seluruh masyarakat NTB
untuk terus di jadikan spirit dan motivasi dalam memajukan daerah Kota Bima
khususyna. (Abd Rahim)
0 comments:
Post a Comment